-->
Garuda http://xxx.garuda-indonesia.com/
Sudah 3 bulan ini berada jauh di tempat perantauan yang jauh dari rumah dan istri. Rindu akan kampung halaman selalu menghampiri. Akhir-akhir ini selain bekerja mengabdi kepada masyarakat, ada pekerjaan lain yang rutin dilakukan yaitu hunting tiket pesawat murah / promo tujuan Kupang-Surabaya untuk bulan September 2010. InsyaAllah bulan itu akan menjadi bulan yang sangat membahagiakan dan mendebarkan karena bertepatan dengan hari raya idul fitri dan kelahiran anak pertama saya.
Walaupun berada di pedalaman TTS-NTT, namun untung saja tempat kerja berada tak jauh dari tower simpati dan mendapat sinyal edge sehingga dapat online 12 jam nonstop untuk mencari informasi di luar sana dan sebagai hiburan. Di sini listrik cuma menyala 12 jam saja setiap harinya mulai jam 18:00-06:00 WITA. Website maskapai penerbangan dipelototin satu-satu setiap hari mulai dari Batavia air, Mandala air, Garuda dan Lion air mencari waktu yang tepat untuk booking karena harga yang lagi melambung tinggi walapun sekarang dalam tren penurunan setelah liburan sekolah kemarin.
Kalau ada teman-teman yang mengalami hal senasib/ hampir serupa, jauh dari kampung halaman dan berniat mudik saat hari raya nanti, tidak ada salahnya kita bersama-sama rajin melihat website maskapai-maskapai tersebut, ya semoga kita mendapat tiket murah atau tidak terlalu mahal. Paling gampang sih tanya ke agen perjalanan agar tidak terlalu ribet dan jika tidak mau susah.
Ini alamat website maskapai penerbangan yang sering dilihat.
Batavia air http://xxx.batavia-air.com/etiket/
Lion air http://xxx2.lionair.co.id/Default.aspx
(xxx ganti www)
0 komentar:
Post a Comment